TELEGRAPH.ID, PASANGKAYU – KPU Kabupaten Pasangkayu mengumumkan lima pemenang sayembara Jingle Pilkada Tahun 2020. Masing-masing tiga Jingle terbaik dan dua Jingle favorit.
Pengumuman lomba sayembara Jingle berdasarkan keputusan nomor 358/PP.03.2.Pu/7601/KPU-Kab/XI 2019.

Komisioner KPU Pasangkayu Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Parmas dan SDM Hardiansyah mengapresiasi kepada para peserta yang turut berpartisipasi pada sayembara Jingle Pilkada 2020.
“Sejak diumumkan pada 14 Oktober 2019 lalu, ada 10 karya Jingle yang dikirim para peserta ke panitia lomba. Bahkan tidak hanya dari Pasangkayu tapi juga berasal dari daerah lain, seperti Jogja, Palu, dan Mamasa,” kata Hardiansyah. Senin (18/11/2019)
Pria yang disapa Hery itu menyebutkan, ada tujuh indikator fokus penilaian pemenang lomba jingle Pilkada Pasangkayu 2020. Diantaranya; orisinalitas karya, aransemen musik, marmonisasi, menarik dan unik, pilihan diksi dan tingkat kemudahan penghasilan, kesesuaian dengan tema dan unsur lokalitas
Untuk melihat pengumuman, silahkan download link dibawah ini.