Media Platform Baru Sulawesi Barat

Jamin Keamanan Jelang Pemilu 2024, Polres Majene Patroli Malam ke Kantor KPU dan Gudang Logistik

0 31

TELEGRAPH.ID, MAMUJU – Dalam rangka menjaga keamanan dan kelancaran penyelenggaraan Pemilihan Umum mendatang, personil Satgas Operasi Mantap Brata Polres Majene melakukan patroli ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Majene dan gudang logistik KPU, Jumat malam (2/2/24), Kegiatan patroli ini dilaksanakan guna memastikan bahwa semua tahapan pemilu berjalan aman, tertib, dan lancar.

Patroli yang dilaksanakan oleh personil Satgas Operasi Mantap Brata tersebut merupakan bagian dari upaya Polres Majene dalam menjaga keamanan dan mengantisipasi potensi gangguan atau ancaman terhadap proses pemilu. Kantor KPU dan gudang logistik menjadi sasaran utama untuk memastikan keberlanjutan tahapan pemilu tanpa hambatan.

Dalam patroli tersebut, personil Satgas Operasi Mantap Brata turut bekerja sama dengan petugas keamanan KPU. Mereka melakukan pengecekan terhadap sistem keamanan di sekitar kantor KPU dan gudang logistik, serta memastikan bahwa area tersebut terjaga dengan baik.

AKP Muh. Ansir selaku kasatgas preventif menyampaikan, “Patroli ini adalah bagian dari komitmen kami untuk memberikan perlindungan dan keamanan maksimal terhadap penyelenggaraan pemilu. Kami berkoordinasi dengan KPU dan pihak terkait guna memastikan semua aspek keamanan tercakup dengan baik, termasuk keamanan gudang logistik yang menjadi pusat distribusi materi pemilu.”

Selain memastikan keamanan, personil Satgas Operasi Mantap Brata juga memberikan himbauan kepada petugas KPU terkait dengan protokol keamanan dan tata tertib yang harus diterapkan selama masa pemilu. Langkah ini diambil untuk mencegah potensi gangguan dari pihak yang tidak bertanggung jawab.

Dengan dilaksanakannya patroli ini, Polres Majene berharap dapat memberikan rasa aman kepada seluruh masyarakat, serta menegaskan komitmen untuk mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan Pemilihan Umum mendatang.(*)

Leave A Reply

Your email address will not be published.