Media Platform Baru Sulawesi Barat

Isolasi Diri Ditengah Sawah, Kapolres Mamasa Pastikan Paulus Dapat Jaminan

0 600

TELEGRAPH.ID, MAMASA – Ditolak oleh warga dikampung halamannya sendiri yaitu di Desa Osango, Kecamatan Mamasa sejak 21 April 2020 lalu. Paulus sekeluarga terpaksa mengisolasi diri di gubuk kecil ditengan sawah miliknya.

Kondisinya tersebut membuat berbagai pihak ikut prihatin, khususnya dari pihak Polres Mamasa. Sejak mendengar informasi tersebut pihak Polres Mamasa langsung menyambangi Paulus dan keluarganya.

Kapolres Mamasa AKBP Indra Widyatmoko menyembutkan, pihaknya akan menjamin keamanan dan kondisi ekonomi Paulus sekeluarga selama masa karantinanya berlangsung.

“Ini sebagai bentuk kepedulian, perhatian dan pelayanan maksimal kami dari pihak kepolisian yang selalu hadir untuk masyarakat,” tutur Kapolres Mamasa, Selasa (28/4/2020).

Melalui Kabid Humas AKBP Syamsu Ridwan, SIK, Kapolres Mamasa menjelaskan, Paulus beserta Istri dan kedua anaknya saat hendak pulang kampung tempat bekerjanya sebagai Buruh di Makasar menuju kampung Istrinya yang terletak di desa Osango, Kecamatan Mamasa namun mendapat penolakan dari warga desa.

Hasilnya Paulus dan keluarga memutuskan untuk melakukan Isolasi mandiri di gubuk milik keluarganya Desa Satenetean Kecamatan Sesena Padang Kabupaten Mamasa.

“Sejumlah bantuan berupa sembako telah kami salurkan untuk Paulus dan sekeluarga tak hanya itu, pengecekan kondisi kesehatan keluarga Paulus secara berkala juga dilakukan dengan rutin,” katanya.

“Polres Mamasa tetap memberikan bantuan Sembako secara berkelanjutan selama masa karantina 14 hari,” jelasnya.

Humas Polda Sulbar

Leave A Reply

Your email address will not be published.