Media Platform Baru Sulawesi Barat

Balai POM di Mamuju Konsisten Dorong Peningkatan Mutu UMKM

0 329

TELEGRAPH.ID, MAMUJU – Kepala Balai POM di Mamuju Netty Nurmuliawaty mengatakan, pihaknya terus mendorong para pelaku usaha seperti UMKM dalam meningkatkan daya saing.

Di tahun 2020, kata Netty Balai POM di Mamuju memberikan pembinaan kepada 59 UMKM pangan olahan, baik secara mandiri oleh BPOM di Mamuju maupun bekerjasama dengan direktorat pangan olahan dan dinas Kesehatan di seluruh kabupaten di Sulbar.

“Melalui kegiatan Bimbingan Teknis IRTP dalam Rangka Sertifikasi yang dilaksanakan di Kabupaten Polewali Mandar dan Kabupaten Mamuju yang dilaksanakan di awal dan pertengahan bulan Desember. Bimtek Mandiri CPPOB, dan melalui kegiatan pelayanan prima dan bimbingan teknis e-Registration pangan olahan yang dilakukan secara virtual,” tutur Netty saat konferensi pers pengawasan obat dan makanan tahun 2020 di Maleo Hotel. Rabu (23/12/2020).

Lebih lanjut ia menjelaskan, di akhir November telah berhasil terbit satu Nomor Izin Edar Produk Pangan Olahan, yaitu AMDK Way Mambulillin Mamasa dan pada bulan Februari tahun 2020 juga sudah terbit izin edar untuk CV. Palmania yang memproduksi minyak kelapa khas Mandar.

Meski begitu, masih ada pelaku UMKM pangan yang masih sementara dilakukan pendampingan terhadap proses pendaftaran NIE.

“Yaitu Karya Mega Rezky di Mamuju Tengah, Rumah Madu Aisyah di Mamuju, dan Bumdes Kelapa Dua di Polewali Mandar. Sedangkan untuk UMKM Obat Tradisional yaitu UMKM Bukit Lontar di Pasangkayu dan untuk UMKM Kosmetik yaitu UD Raihan Soap di Kabupaten Mamuju,” jelasnya.

Netty menambahkan, BPOM di Mamuju menghimbau kepada pelaku usaha agar senantiasa menaati peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Jika masyarakat menemukan hal-hal mencurigakan terkait peredaran OMKA  illegal termasuk palsu yang beredar di pasar konvensional dan atau online dapat mengubungi ULPK BPOM di Mamuju baik dengan datang langsung, melalui Telepon-SMS-WA 08 524 111 534, atau email ulpkmamuju@gmail.com. Bisa juga melalui Contact Center HALOBPOM 1500-533.

(ILU)

Leave A Reply

Your email address will not be published.