Media Platform Baru Sulawesi Barat

DTT-SMDE Angkatan 19 Polri Kunjungi Pesantren Al Ikhlas Lampoko

0 326

TELEGRAPH.ID, POLMAN – DTT-SMDE Angkatan ke-19 Polri Sulbar menyalurkan bantuan ke Pondok Pesantren Al Ikhlas Lampoko di Campalagian Polman. Pesantren tersebut beberapa waktu lalu terbakar.

Kegiatan itu merupakan rangkaian memperingati 19 tahun dinas DTT-SMDE
di Kepolisian RI yang diperingati melalui tabliq Akbar di Stadion Parasamya Majene beberapa waktu lalu.

Kegiatan itu dipimpin oleh ketua panitia tabliq akbar Aipda Sukri bersama rekan-rekan seangkatannya alumni Dikmaba Polri 2000 bersama para bhayangkarinya.

Aipda Sukri menyebutkan bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian angkatannya terhadap kemanusian. ditambah lagi Pondok Pesantren Al Ikhlas Lampoko ini adalah wadah untuk mencetak para generasi islami yang berakhlak khorimah.

“Kami berharap dengan bantuan ini semangat para kader yang ada di pesantren tersebut tetap membara dalam mendalami ilmu agama sehingga kedepannya akan menjadi penerus estapet para ulama untuk menegakkan Sunnah Rasullullah,” tutur Aipda Sukri.

Sementara itu, Bendahara Panitia Aipda Sopyan menyebutkan, lewat kegiatan tabliq akbar panitia berhasil menggalang dana sebesar Rp. 32.208.000.

“Donasi ini terkumpul atas bantuan para unsur pimpinan forkopimda beserta seluruh pihak lainnya. Tak hanya itu, ustadz das’ad latif yang membawakan hikmah tabliq akbar juga menyalurkan bantuannya,” ungkapnya.

Selanjutnya, seluruh dana tersebut diserahkan langsung kepada Pengurus Yayasan Pondok Pesantren Al-Ikhlas Lampoko

Sementara itu, Ketua Yayasan Pengurus Pondok Pesantren Al-Ikhlas Lampoko H. Imadudin Zikir berterima kasih atas kepedulian Polisi khususnya angkatan ke-19 Polri.

“Semoga kegiatan ini menjadi ladang amal diakhirat kelak dengan balasan syurga Insyaa Allah. Terimakasih pak semoga berkah,” ucapnya.

Ditempat yang berbeda, Kapolres Majene AKBP Banuaji mengapresiasi semangat  angkatan ke-19 Sulbar dalam berbagi kebahagian, pihaknya berharap apa yang dilakukan ini kedepannya menjadi contoh bagi angkatan lain untuk berbuat lebih baik.

“Mestinya memang begini seharusnya yang dilakukan, bukan malah hura-hura dan tidak meninggalkan makna yang berarti saat memperingati hari jadi,” tutur Kapolres.

(ILU/HMS)

Leave A Reply

Your email address will not be published.