Media Platform Baru Sulawesi Barat

Gastib yang Gugur Saat Pemilu 2019 di Polman Terima Santunan

0 433

TELEGRAPH.ID, POLMAN – Keluarga Almarhum firdaus dan Talib, Petugas Ketertiban (Gastib) Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang gugur saat pelaksanaan pemungutan suara pada Pemilu 2019 lalu di Polewali Mandar menerima santunan.

Keluarga menerima santunan sebesar 36 Juta rupiah. Almarhum firdaus merupakan Gastib TPS 4 Desa Bonde kecamatan Campalagian dan Almarhum Talib, Gastib TPS 8 Desa Lembang-Lembang kecamatan Limboro Kabupaten Polewali Mandar.

Acara serah terima dana santunan tersebut dilaksanakan di rumah masing-masing keluarga korban dan ahli waris. Jumat, (27/12/2019).

Dana diserahkan langsung oleh Komisioner KPU Provinsi, Adi Arwan Alimin bersama Ketua KPU Polman, Rudianto di dampingi oleh Komisioner KPU Polman, Munawir Arifin dan Nurjannah Waris serta disaksikan oleh aparat desa desa setempat.

Ketua KPU Polman, Rudianto berharap, dana santunan tersebut bisa bermanfaat bagi para keluarga, sekaligus Rudianto menyampaikan rasa terima kasih atas jasa para pahlawan pemilu yang telah gugur dalam melaksanakan tugas mulia.

“Kami berharap agar dana santunan ini dapat bermanfaat bagi keluarga korban, sekaligus terima kasih tak terhingga kepada para pahlawan pemilu yang telah gugur dalam melaksanakan tugas mulia,” katanya.

(ALAM/**)

Leave A Reply

Your email address will not be published.